Pages

Thursday, July 1, 2010

Membuat MENU di Power Point (Lebih Mudah)

Ini adalah cara lebih mudah untuk membuat MENU di Power Point, namun tentunya lebih bagus yang rumit.
  1. buat sebuah rectangle, warnanya terserah anda. Dan isikan teks "MENU" di dalamnya.
  2. buat rectangle yang sama dengan rectangle "MENU" pertama, namun pada slide yang berbeda (warna, ukuran, teks, dan posisinya harus sama). Agar lebih mudah, anda sebaiknya menggandakan slide 1 (yang telah ada rectangle.nya).

  3. pada slide 2, buat rectangle baru sebagai "sub menu"nya (jumlah terserah).
  4. jadikan semua SUB MENU pada 1 group, caranya : pilih semua sub menu dengan cara menekan tombol "Ctrl" + Click pada semua SUB MENU, kemudian klik kanan ==> Group ==> Group
  5. saat sub menu dalam keadaan aktif, pilih "Custom Animation" . Caranya, pilih Tab "Animations" ==> "Custom Animation".
  6. beri effect Peek In
  7. pada option "Start" (di jendela Custom Animation), ganti dengan "With Previous".
  8. ganti directionnya dengan "From Top".
  9. masih pada slide 2, di rectangle "MENU", beri link untuk ke slide 1, caranya click pada rectangle "MENU"(di.aktif.kan) ==> klik kanan ==> hyperlink .
  10. akan muncul jendela Insert Hyperlink. Kemudian klik pada "Place In This Document" ==> slide 1 ==> OK .
  11. sekarang, anda pindah ke slide 1. Beri link pada rectangle "MENU" menuju slide 2. (caranya sama saja").

  12. sekarang anda lihat hasilnya pada slide show, saat rectangle "MENU" anda click, maka akan muncul SUB MENU dari rectangle "MENU" tersebut. Sedangkan saat rectangle "MENU" di slide 2 tersebut anda click, maka SUB MENU.nya akan hilang.


(revo-reva)

2 comments:

  1. klo pke video browsing.e lama..
    pke *.gif ae lbih cpet ...

    tpi saran bgus buat presentasi ...

    ReplyDelete
  2. oke, ntar Insya Allah tak ganti jdi swf

    ReplyDelete